Ada
banyak cara yang bisa membawa kita mencapai keberhasilan. Salah satunya adalah
melewati tahaptahap berikut ini :
1. TAHU
tujuan
2. TAHU
cara untuk mencapai tujuan
3. MAU
menjalani cara tersebut (nomor 2) untuk mencapai tujuan.
Ketiganya
adalah kesatuan yang tidak bisa dipisahkan.
PERTAMA,
Tahu tujuan, seperti halnya kita berpergian,
tentunya kita harus tahu tujuannya kalo ingin perjalanan itu efektif dan
efisien. Caranya, sebelum berpergian kita harus mencari tahu dulu tentang
tujuan kita. Misalnya dengan searching di google, nanya orang yang pernah
menuju ke sana, dsb.
KEDUA
adalah
tahu cara untuk mencapai tujuan, yaitu alat yang bisa membawa kita mencapai
tujuan. Salah memilih alat bisa jadi membuat kita lambat mencapai tujuan atau
bahkan tidak bisa mencapai tujuan. Seperti halnya berpergian, salah naik
jurusan, bisa jadi kita tidak akan mencapai tujuan. Kalaupun nyampe pasti akan
membutuhkan waktu lama. Yang efeknya effort atau tenaga yang kita keluarkan
jadi lebih banyak, biaya pun pasti akan membengkak.
Yang terpenting disbanding dua poin
diatas adalah poin KETIGA, yaitu mau menjalani cara no 2 untuk mencapai no 1 di atas.
Karena percuma strategi bagus tapi tidak dijalanin. Hanya indah di atas kertas
saja. Orang seperti ini banyak lho. Jago kalo suruh ngomong atau berkoar-koar
ataupun mengkritik, tapi giliran sudah menjalani tidak ada yang mau.
Orang-orang seperti itu tidak akan bisa bertahan didunia marketing. Kalo anda
termasuk orang seperti itu, segera bertobatlah sebelum terlambat, kalo anda
ingin sukses.
Sumber : Buku MARKETING, Wawan
Kondo
Tidak ada komentar:
Posting Komentar